Isi dari blog ini di update di kambingjoynim.com

Hijaun Pakan Ternak Kambing Alternatif

Hijauan-hijauan yang digunakan untuk pakan kambing biasanya adalah daun singkong, kangkung,  tebon jagung, kedelai, dan lain-lain. Ternak kambing kalau nggak diberi makan hijauan biasanya rumput-rumputan, seperti Rumput odot yang sangat terkenal dikalangan para peternak kambing. Dari skripsinya anak UNS ada makanan untuk ternak kambing yang jarang digunakan dan sekaligus ada informasi mengenai kandungan nutrisinya. Jadi lebih mantap, langsung saja.

Daun Pisang
daun-pisang-untuk-ternak-kambing-doba-dan-sapi

Pisang adalah tanaman buah yang berasal dari kawaasan Asia Tenggara termasuk Indonesia. Tanaman ini kemudian menyevar ke Afrika, Madagaskar, Amerika Selatan dan tengah. Di daerah Jawa Barat pisang disebut dengan nama Cau, di Jawa Tengah dan Jawa Timur dinamakan Gedang. Jenis pisang dibagi menjadi 4, yaitu pisang yang dimakan buahnya tanpa dimasak yaitu Pisang Ambon, pisang susu, pisang raja, pisang cavedish dan pisang mas. Pisang yang dimakan setelah buahnya dimasak yaitu pisang nangka, pisang tanduk dan pisang kepok. Pisang yang berbiji dan yang terakir adalah pisang yang diambil seratnya.

Daun pisang dapat dijadikan pakan ternak rumiansia seperti kambing, domba dan sapi. Sebagai tanaman buah-buahan , pada saat panen hanya diambil buahnya, sehingga mempunyai limbah cukup banyak yang terdiri dari batang, pelepah dan helai daun. Komposisi nutrisi dari daun pisang adalah
protein kasar (pK) 10,97%
lemak kasar (LK) 4,02%
serat kasar (SK) 28,90% dan TDN 59,92%.


Daun Mahoni
daun-mahoni-untuk-ternak-kambing-doba-dan-sapi

Mahoni diklasifikasikan sebagai famili Meliaceae mempunyai dua jenis spesies yang terkenal yaitu Mahoni daun lebar dan mahoni daun sempit. Mahoni berasal dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Tanaman ini tumbuh ada dareah bermusim kering atau basah. Menurut depertemen kehutanan 2004, tanaman mahoni lebih banyak ditananam di Jawa yaitu mencapa 39,99 juta pohon atau sekkitar 88,36% dari total populasi pohon di Indonesia. Tanaman mahoni di Indonesia terkonsentrasi di tigga propinsi berturut-turut adalah jawa tengah, timur dan barat. Komposisi nutrisi dari daun mahoni adalah
Protein Kasar (PK) 11,07 %
Lemak Kasar (PK) 2,02%
Serat Kasar (SK) 29,22%
TDN 59,12%

Daun Akasia
daun-akasia-untuk-ternak-kambing-doba-dan-sapi

Akasia adalah tanaman multiguna, berguna untuk bahan bakar, tanaman pagar dan tersedia sepanjang tahun. Hasil biomassa hijauannya dalam tiga kali panen sampai 16 bulan sesudah ditanam adalah 20,7 ton/ha. Kandungan protein kasar pada daun akasia relatif tinggi sekitar 170 gram per kg berat kering, tetapi intake daun akasia oleh kambing cenderung lebih rendah dibandingkan pada tanaman yang lain. komposisi nutrisi dari daun akasia  adalah
Protein Kasar (PK) 14,00 %
Lemak Kasar (PK) 2,76%
Serat Kasar (SK) 30,58%
TDN 62,97%

Daun Nangka
daun-nangka-untuk-ternak-kambing-doba-dan-sapi

Hewan rumiannsia sangat suka makan daun nangka yang masih muda. Kelemahan daun nangka sebagai pakan ternak adalah terdapat ikatan selulosa lignin yang terlalu kuat sehingga mikroba rumen tidak dapat mencerna dengan baik. Degradasi bahan kering daun nangka di rumen lambat. Laju degradasi pada 8-16 jam adalah 1,31 % dan pada inkubasi 24-48 jam adalah 1,10% per jam. 
Komposisi Nutien dari daun nangka adalah
Protein Kasar (PK) 12,73 %
Lemak Kasar (PK) 3,65%
Serat Kasar (SK) 23,48%
TDN 62,26%

Daun Jambu
Komposisi nutrisi dari daun jambu adalah
Protein Kasar (PK) 9,38 %
Lemak Kasar (PK) 3,29%
Serat Kasar (SK) 33,72%
TDN 59,10%

Daun Pepaya
daun-pepaya-untuk-ternak-kambing-doba-dan-sapi

Komposisi nutrisi dari daun pepaya adalah
Protein Kasar (PK) 17,96 %
Lemak Kasar (PK) 9,40%
Serat Kasar (SK) 14,40%
TDN 72,93%

Daun Randu
daun-randu-untuk-ternak-kambing-doba-dan-sapi

Kandungan nutrisi dari daun randu adalh;
Protein Kasar (PK) 15,22 %
Lemak Kasar (PK) 2,79%
Serat Kasar (SK) 15,72%
TDN 68,68%


Sumber:
Supriyadi, Ahmad. 2012.potensi hijauan sebagai sumber pakan ternak sapi potong....fakultas peternakan uns. digilibuns.ac.id

bantu kami dengan like dan bagikan postingan ini. terima kasih

Subscribe to receive free email updates: